Banda Aceh – Kejaksaan Tinggi Aceh mengadakan pasar murah Adhiyaksa Bazar Ramadhanyang dilaksanakan di halaman Gedung Kejaksaan Tinggi Aceh jalan Mr, Moh Hasan Gampong Bathoh Kota Banda Aceh, sebagai upaya membantu masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau selama bulan suci Ramadhan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Kepala Kejaksaan Tinggi Aceh, Bambang Bachtiar, SH MH menyampaikan Pasar murah ini merupakan hasil kerja sama antara Kejaksaan Tinggi Aceh dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, BULOG Aceh, Bank Aceh, PTPN I, dan Alfamart. Senin (10/04/2023).
Bazar ramadhan dalam rangka ramadhan menjelang Idul Fitri 2023, dan ini suatu hal yang rutin dilakukan. Mungkin pada hari ini ada hal yang tidak seperti biasanya, kami didukung oleh stakeholder, kami menyediakan seribu paket untuk hari ini yang berisikan Telur, Beras, Minyak Goreng dan Gula hanya di tebus 100 ribu/paket untuk satu kupon, berikutnya juga masih ada besok seribu paket lagi, di jual per kupon Rp75 ribu/paket, ujar Bambang.
Jadi bazar Ramadhan ini diadakan selama 2 hari, program ini dalam rangka program kolaboratif antar Kejaksaan dengan pihak terkait yang ada di Provinsi Aceh ini. Tentu ini merupakan kebutuhan masyarakat selama bulan ramadhan dan menjelang Idul Fitri harus kita dukung persediaan kebutuhan pangannya, terutama kebutuhan beras, gula, dan telor menjelang idul fitri, mengingat program ini sejalan dengan instruksi presiden dimana didalamnya untuk menekan angka inflasi, tambahnya.
Biasanya kalau terjadi permintaan yang banyak tentunya harga barang akan naik terutama sembako akan naik. Jadi bagaimana kita harus merupaya agar masyarakat bisa mendapatkan harga sembako yang murah. Lanjut Bambang, dengan adanya program kolaboratif maka di adakan bazar ramadhan pada hari ini dan besok insyallah bisa untuk memenuhi setidaknya untuk 2000 masyarakat yang ada di sekitar Kota Banda Aceh dan Aceh Besar ini.
Dalam hal ini juga saya sudah sampaikan, program ini kepada Kepala Kejaksaan Negeri di Kabupaten/Kota yang sudah menyelenggarakan lebih awal kegiatan ini, jadi sudah serentak di Kabupaten/Kota, mudah-mudahan ini bermanfaat bagi masyarakat di wilayah Aceh dan di Kabupaten/Kota yang sudah dilakukan oleh para kajari, harap Bambang.
Disamping itu kita juga ada alih asih untuk kepentingan santunan para Anak Yatim dan Fakir Miskin kita bagikan sembako itu gratis, serta santunan kepada para anak yatim, pungkasnya.