BERITA

Dedi Sumardi Resmi Mendaftar Calon Anggota DPD RI ke KIP Aceh

Banda Aceh – Pengusaha Muda Aceh, yang juga Alumni Magister Management Usk, Dedi Sumardi Nurdin, Amd.Kep,.SKM,.MM telah resmi mendaftarkan diri menjadi calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh pada Jum’at (12/5/2023), Pemilu 2024 mendatang.

Dalam kesempatan itu, Dedi Sumardi menyatakan bahwa dirinya siap memberikan kontribusi terbaiknya untuk Aceh melalui jabatan sebagai anggota DPD-RI. Ia juga menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan kepentingan Aceh di tingkat nasional.

“Alhamdulillah, saya mendapat dukungan dan kepercayaan maju sebagai calon anggota DPD-RI untuk memperjuangan kepentingan masyarakat Aceh. Saya mengucapkan Terimakasih atas semua pihak serta dukungan KTP sebagai salah satu syarat untuk kita bisa mendaftar hari ini,
Ini juga merupakan bentuk ikhtiar dan semangat kami untuk berbuat lebih dalam pembangunan Aceh kedepan,” kata Dedi dalam keterangannya kepada media.

Menurutnya, dalam Undang-Undang nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh atau biasa disebut UUPA, Aceh memiliki banyak kekhususannya. Karena itu, dirinya berniat untuk bisa mengimplementasikan, mengevaluasi serta mengawasi bersama-sama lebih lanjut terkait kekhususan Aceh.

“InsyaAllah kedepan kita juga bisa memberikan edukasi dan pemahaman pentingnyan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) kepada para generasi Aceh tentang keistimewaan dan kekhususan yang dimiliki Aceh, generasi Aceh kedepan khususnya pemuda-pemudi ikut andil dan peduli terhadap perpolitikan aceh karena hampir 60 persen Pemilih adalah anak muda.
Saya juga sangat bangga dengan hadirnya anak muda yang Ikut mendaftar sebagai calon DPD RI Aceh, ini merupakan suatu kepedulian anak muda terhadap masa depan Nanggroe Aceh tercinta kita” ujar Dedi.

Dan mengharapkan kepada masyarakat aceh dan Pemuda(i) kita jadikan pemilu ini sebagai ajang untuk melakukan seuntai perubahan melalui ide, gagasan, pemikiran serta kreativiatas untuk kemajuan aceh bukan kelompok tertentu saja
Sehingga mendapatkan pemimpin dan perwakilan daerah yang layak dan pantas untuk dipilih dan terpilih, siapapun terpilih nanti bisa kita dipastikan bahwa memang layak dan pantai terpilih untuk mewakili daerah kita untuk tingkat nasional.Ujar Alumni Akper Abulyatama.

Pengusaha Muda Aceh ini juga memiliki visi yang jelas untuk memajukan Aceh. dimana dirinya bertekad untuk bekerja sama dengan semua pihak, termasuk pengusaha lainnya, pelaku UMKM, Aktivis, mahasiswa(i) dan rakyat aceh umumnya, dalam mewujudkan masyarakat Aceh yang sejahtera.

Saya mengharapkan do’a dan dukungan dari semua pihak agar dirinya terpilih menjadi Anggota DPD-RI pada Pemilu Legislatif tahun 2024 mendatang.

“Seperti sebelumnya pernah saya sampaikan, izinkan saya memulai dan mengabdi serta doakan saya menjadi bermanfaat untuk semuanya,” pungkas Alumni Fakultas kesehatan Masyarakat Universitas Serambi Mekkah Aceh.

Dalam proses pemilihan calon anggota DPD RI nanti, Dedi Sumardi akan bersaing dengan putra putri terbaik Aceh lainnya yang juga mendaftar ke KIP Aceh. Namun, dengan pengalaman dan dukungan politik yang dimilikinya, Dedi Sumardi Nurdin diharapkan dapat meraih suara yang cukup untuk terpilih sebagai anggota DPD RI dari Aceh pada Pemilu 2024 mendatang. []

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Oops ! Mohon Maaf Anda Tidak Bisa Meng-Copy Paste Contes di Situs Kami !