BERITAPUBLIKASI

Resmi Dibuka, Sambot Muharam Raya Momentum Refleksi dan Hijrah

Banda Aceh – Kepala Dinas Syariat Islam Aceh, Zahrol Fajri resmi membuka Sambot Muharam Raya di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Sabtu (13/7/2024) malam.

Acara ini diselenggarakan Bank Indonesia Provinsi Aceh dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 Hijriah dan mendorong digitalisasi keuangan di Aceh dengan meningkatkan akselerasi QRIS.

Kepala Dinas Syariat Islam Aceh, Zahrol Fajri yang hadir mewakili Pj Gubernur Aceh, Bustami Hamzah mengucapkan selamat Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 H dan berharap pada tahun baru ini semua diberi keberkahan, kesehatan, dan kemakmuran.

Zahrol mengapresiasi upaya Bank Indonesia dan perbankan syariah di Aceh dalam meningkatkan digitalisasi sistem pembayaran melalui QRIS.

“QRIS ini diharapkan akan memudahkan transaksi keuangan bagi para atlet, official, dan tamu yang berkunjung ke Aceh dalam rangka PON Aceh-Sumut 2024,” tuturnya.

Zahrol juga mengapresiasi peluncuran aplikasi digital yang mendukung pelaksanaan PON 2024 dan berharap penerapan aplikasi ini dapat dilakukan dengan sukses.

“Mudah mudahan penerapan aplikasi ini nantinya bisa dilakukan dengan sukses karena sangat membatu para atlit dan tamu selama berada di Aceh,” kata dia.

Sementara Kepala BI Aceh, Rony Widijarto menyampaikan bahwa Sambot Muharam Raya merupakan momentum penting bagi umat Islam untuk melakukan refleksi dan hijrah menuju kehidupan yang lebih baik, baik dalam hal ibadah maupun sosial.

Momentum ini juga dimanfaatkan oleh BI Aceh untuk mempercepat transformasi digital, khususnya digitalisasi keuangan, dengan meningkatkan akselerasi QRIS di Aceh.

Rony menjelaskan bahwa QRIS telah terbukti mempercepat dan memperbaiki ekonomi. Penggunaan QRIS yang mudah dan aman ini menjadi terobosan untuk meningkatkan inklusi keuangan, yaitu akses keuangan kepada masyarakat.

“QRIS ini dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat, bahkan yang tidak memiliki rekening bank pun bisa dengan mudah terlayani,” ujar Rony.

Lebih lanjut, Rony menjelaskan bahwa selama dua hari penyelenggaraan Sambot Muharam Raya, berbagai kegiatan edukasi dan literasi keuangan akan diadakan. Bank-bank yang terlibat juga menyediakan booth untuk konsultasi bagi masyarakat yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang QRIS.

Rony juga menekankan pentingnya menjaga kerahasiaan transaksi digital. “QRIS selain mudah dan aman, juga telah teruji keamanannya. Apapun gangguan yang terjadi, uang tidak mungkin hilang karena ada backup dan memungkinkan untuk ditelusuri,” jelas Rony. (MC/MAD)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Oops ! Mohon Maaf Anda Tidak Bisa Meng-Copy Paste Contes di Situs Kami !