BERITAHUKUM

Narkotika, Alat Kosmetik dan Senpi di Musnahkan Kejari Banda Aceh

Banda Aceh – Kejaksaan Negeri (Kejari) Banda Aceh lakukan pemusnahan terhadap barang bukti sitaan tindak pidana yang telah berkekuatan hukum tetap yang berasal Putusan dari Pengadilan Negeri Banda Aceh, Pengadilan Tinggi Banda Aceh, Mahkamah Agung RI dan Mahkamah Syariah Aceh atas limpahan perkara dari Kejari Banda Aceh.

Sebagaimana disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri Banda Aceh Irwansyah dalam wawancaranya, ada 78 perkara terhadap barang bukti sitaanya yang ditetapkan dirampas untuk dimusnahkan sesuai dengan ketentuan Pasal 270 KUHAP. Rabu (08/05/2024)

Dimana perkara Narkotika sebanyak 54 Perkara, Kamtibum/Tindak Pidana Umum Lainnya seperti peredaran kosmetik dan alat kecantikan sebanyak sebanyak 12 Perkara dan tindak pidana Orang dan Harta Benda (OHARDA) sebanyak 12 Perkara, jelasnya.

Pemusnahan Barang Bukti sitaan tersebut dilakukan dengan cara dihancurkan, dibakar, dirusak, dipotong sehingga tidak dapat dipergunakan lagi, pungkasnya Irwansyah.

Pemusnahan dilakukan di Kantor Kejari Banda Aceh, JL. Teuku Chik Kuta Karang No.1 Kuta Alam, Kota Banda Aceh, dengan dihadiri Wakil Ketua Pengadilan Negeri Banda Aceh T Syarafi, Kasatreskrim Poltabes Banda Aceh, Kepala BNNK Banda Aceh, kepala BPPOM serta Para Kepala Seksi dan Pegawai Kejari Banda Aceh.

JENIS BARANG BUKTIJUMLAH
NARKOTIKA : Sabu
Ganja  
76,63 Gram (Bruto)
24.250,115 Gram (Bruto)  
BONG ( alat hisap narkotika)11 PCS
PIPET BENING35 PCS
PIPA KACA/KACA PIREX14 PCS
MANCIS6 PCS
KOTAK ROKOK6 PCS
PLASTIK BENING1 PAK
TAS & DOMPET 8 PCS
HANDPHONE28 PCS
KERTAS/DOKUMEN3 PCS
CELANA7 PCS
BAJU7 PCS
JILBAB4 PCS
KAIN3 PCS
GULING1 PCS
PARANG/PISAU4 PCS
OBENG2 PCS
TOMBAK/DODOS1 PCS
KUNCI INGGRIS1 PCS
PIPA2 PCS
KUNCI T1 PCS
SENJATA API2 PCS
MAGAZINE2 PCS
PELURU3 PCS
PRODUK KOSMETIK23.263 PCS

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Oops ! Mohon Maaf Anda Tidak Bisa Meng-Copy Paste Contes di Situs Kami !