BERITA

Lebaran Idul Adha 2023, Objek Wisata Laut Tutup Sementara

Sabang – Sejumlah aktivitas wisata laut di Kota Sabang khususnya di kawasan objek wisata Iboih, tutup sementara dalam memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M.

“Sehubungan kita merayakan Idul Adha, aktivitas wisata laut akan di tutup sementara selama dua hari,” kata Pj Wali Kota Sabang Reza Fahlevi, Senin (26/6).

Penutupan sementara ini, terhitung mulai lebaran pertama tanggal 29 Juni sampai dengan lebaran ke dua 30 Juni 2023, dan akan di buka kembali nanti pada lebaran ke tiga, tanggal 1 Juli 2023.

“Ini merupakan kearifan lokal di Iboih setiap lebaran Idul Adha yang harus kita hormati. Tapi tidak perlu khawatir karena aktivitas laut akan dibuka kembali 1 Juli 2023,” ujar Pj Wali Kota Sabang.

Dia menambahkan, meskipun aktivitas wisata laut di tutup sementara, objek wisata lainnya tetap bisa dikunjungi dengan bebas, seperti Gua Sarang, Kota Tua, Benteng Jepang, dan lain sebagainya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Oops ! Mohon Maaf Anda Tidak Bisa Meng-Copy Paste Contes di Situs Kami !